KulinerResep dan Cara Membuat Bubur Sumsum Lembut dari Tepung Beras- IdRahman
Resep Bubur Sumsum Lembut - Bubur sumsum merupakan kudapan tradisional yang cukup terkenal di seluruh nusantara. Tidak hanya di nusantara, bubur sumsum juga terkenal di banyak belahan dunia meski dengan nama dan variasi yang berbeda. Seperti di beberapa negara tetangga, bubur sumsum juga populer sebagai jajanan tradisional.
Sejak dulu hingga sekarang, bubur sumsum masih eksis dan banyak digemari oleh masyarakat. Meskipun telah banyak jajanan modern, namun bubur sumsum masih bisa bertahan dan mampu bersaing.
Nah bagi kalian yang suka menikmati bubur sumsum, tidak ada salahnya jika mencoba membuatnya di rumah. Cara membuat bubur sumsum dari tepung beras cukup mudah ko, bahan-bahannya juga cukup sederhana dan tidak memerlukan bahan yang aneh-aneh.
Biasanya, bubur sumsum dimasak bersama dengan santan, namun bagi kalian yang tidak suka santan maka bisa diganti dengan alternatif lainnya seperti susu cair. Meskipun tidak menggunakan santan, namun bubur sumsum tetap berasa gurih karena diganti dengan susu cair.
Dalam proses pembuatannya, bubur sumsum yang bersantan memiliki 2 versi. Ada yang memasak bubur sumsum beserta santan dan ada juga yang mencampurkan santan saat penyajiannya saja. Jadi untuk versi yang kedua bubur sumsum disajikan bersama dengan santan dan saus gula.
Bagi kalian yang penasaran ingin mencoba membuat sendiri bubur sumsum di rumah, berikut adalah step by stepnya. Yuk kita simak!
Sementara untuk takaran air, biasanya berkisar antara 4-6 kali lipat dari takaran tepung. Jadi untuk 1 gelas tepung setidaknya kita membutuhkan lebih dari 4 gelas air termasuk santan atau susu cair. Jika bubur terlalu kaku, kita bisa menambahkan lagi air untuk mendapatkan tekstur yang diinginkan.
Berikut bahan-bahan yang kita perlukan beserta cara membuatnya.
Sejak dulu hingga sekarang, bubur sumsum masih eksis dan banyak digemari oleh masyarakat. Meskipun telah banyak jajanan modern, namun bubur sumsum masih bisa bertahan dan mampu bersaing.
Resep Bubur Sumsum Lembut |
Biasanya, bubur sumsum dimasak bersama dengan santan, namun bagi kalian yang tidak suka santan maka bisa diganti dengan alternatif lainnya seperti susu cair. Meskipun tidak menggunakan santan, namun bubur sumsum tetap berasa gurih karena diganti dengan susu cair.
Dalam proses pembuatannya, bubur sumsum yang bersantan memiliki 2 versi. Ada yang memasak bubur sumsum beserta santan dan ada juga yang mencampurkan santan saat penyajiannya saja. Jadi untuk versi yang kedua bubur sumsum disajikan bersama dengan santan dan saus gula.
Bagi kalian yang penasaran ingin mencoba membuat sendiri bubur sumsum di rumah, berikut adalah step by stepnya. Yuk kita simak!
Resep Bubur Sumsum Lembut
Yang namanya bubur, baik itu bubur beras biasa maupun bubur sumsum keduanya menyerap banyak air. Untuk itu dalam membuat bubur kita hanya memerlukan sedikit bahan saja. Dan dalam resep kita kali ini, kita cukup menggunakan satu gelas tepung atau kurang lebih 100 gram. Dari takaran tersebut, kita akan mendapatkan bubur sumsum yang cukup banyak.Sementara untuk takaran air, biasanya berkisar antara 4-6 kali lipat dari takaran tepung. Jadi untuk 1 gelas tepung setidaknya kita membutuhkan lebih dari 4 gelas air termasuk santan atau susu cair. Jika bubur terlalu kaku, kita bisa menambahkan lagi air untuk mendapatkan tekstur yang diinginkan.
Berikut bahan-bahan yang kita perlukan beserta cara membuatnya.
Bahan Resep Bubur Sumsum Lembut
- 1 gelas tepung beras
- 1 gelas santan, bisa diganti susu cair
- 2 lbr daun pandan, potong pendek
- 1/2 sdt garam
- air secukupnya
Bahan Saus Gula (kinca)
- 200 gr gula merah (2 keping/blok), sisir halus
- 1 gelas air
- 1/4 sdt garam
- 1/2 sdt vanili bubuk
- 1 lbr daun pandan, ikat
Cara Membuat Bubur Sumsum dari Tepung Beras
- Didihkan 3 gelas air bersama dengan daun pandan wangi.
- Satukan tepung beras dengan santan dan sedikit garam, aduk rata. Jika tidak suka santan, maka bisa diganti dengan susu cair.
- Tuangkan campuran tepung beras kedalam air mendidih kemudian aduk-aduk hingga tepung beras menggumpal. Setelah menggumpal, kecilkan api agar bubur sumsum tidak gosong.
- Masak bubur sumsum dengan api kecil sambil terus diaduk. Coba cicipi rasanya, jika sudah matang maka bubur sumsum akan terasa lembut. Sementara jika belum matang, maka bubur sumsum akan terasa sedikit kasar (masih terasa tepungnya) dan aromanya juga masih menyisakan bau tepung. Jika seperti itu, tambahkan sedikit air matang dan masak lagi sambil diaduk-aduk hingga benar-benar matang. Setelah matang angkat dan biarkan hingga agak dingin dan gumpalannya menjadi agak padat.
- Selanjutnya kita akan membuat kinca atau saus gula. Bisanya saus gula ini agak kental sehingga kita cukup menggunakan sedikit air yang penting gula bisa larut. Didihkan gula merah bersama dengan daun pandan, vanili dan sedikit garam hingga gula benar-benar larut. Setelah itu angkat kemudian dinginkan.
- Sajikan bubur sumsum bersama saus gulanya.
Meskipun cara membuat bubur sumsum dari tepung beras cukup mudah, namun tidak jarang yang mengalami kegagalan dalam membuatnya seperti gosong atau bubur masih mentah. Sedikit tips, karena tepung beras akan cepat menggumpal, maka setelah menggumpal hendaknya api dikecilkan agar tidak gosong. Setelah itu, masaklah bubur dalam api kecil sambil terus diaduk-aduk.
Penggunaan api kecil juga bertujuan agar bubur bisa matang merata, karena jika api terlalu besar maka biasanya air akan lebih cepat menyusut sementara buburnya masih belum matang. Bubur sumsum idealnya dimasak pelan-pelan untuk mendapatkan hasil yang bagus.
Bagaimana, kalian tertarik mencoba resep bubur sumsum lembut ini di rumah? Selamat mencoba dan salam Jajan Pinggiran !
Belum ada Komentar untuk "KulinerResep dan Cara Membuat Bubur Sumsum Lembut dari Tepung Beras- IdRahman"
Posting Komentar